1. Beranda
  2. Produk dan layanan
  3. SPBU bp
  4. Artikel berita
  5. Mesin Halus, Tarikan Enteng? Sangat Mungkin Kalau Anda Lakukan Ini!

Mesin Halus, Tarikan Enteng? Sangat Mungkin Kalau Anda Lakukan Ini!

Mesin Halus, Tarikan Enteng? Sangat Mungkin Kalau Anda Lakukan Ini!

Jika Anda yang tinggal di perkotaan, kemacetan sudah menjadi aktivitas sehari-hari yang tidak dapat dihindari dan harus dilalui. Baik terjebak di jam sibuk, berhenti di lampu merah atau antre penyebrangan rel kereta api. Namun ternyata, setiap 10 menit saat kendaraan tidak bergerak di kemacetan justru akan menguras BBM. Tapi jangan khawatir! Dengan perencanaan dan strategi yang baik saat di jalan raya, kini kita bisa menghemat penggunaan BBM. 

 

  1. Rencanakan Rute Sebelum Bepergian 
    Penting untuk selalu selangkah lebih maju untuk menghindari kemacetan. Maka dari itu akan lebih baik untuk merencanakan rute perjalanan yang akan dilalui sebelum berangkat. Anda bisa mencoba mengemudi lebih awal untuk menghindari puncak jam sibuk atau mencoba memilih jalan lain dengan lalu lintas yang lebih sepi. Hal ini untuk menghindari tekanan pada mesin yang akan meningkatkan konsumsi BBM saat kemacetan. 
  2. Hindari Menganggurkan Kendaraan 
    Saat terjebak dalam lalu lintas padat dengan waktu anggur yang lama atau berhenti lebih dari 60 detik, disarankan untuk mematikan mesin kendaraan atau pindah ke posisi netral. Pergeseran ke posisi netral akan membantu menurunkan RPM, sehingga penggunaan bahan bakar juga semakin minimal. Hal ini dilakukan untuk meminimalisasikan penggunaan bahan bakar. Karena, setiap 10 menit mesin kendaraan mesin menyala, akan membuat Anda kehilangan setidaknya 10% BBM. 
  3. Hindari Pengereman Secara Agresif 
    Saat terjebak macet, mau tidak mau kita akan sering mengerem kendaraan kita. Namun, pastikan untuk selalu tetap fokus melihat ke depan dan rencanakan langkah Anda selanjutnya. Temukan momentum kendaraan yang tepat untuk memperlambat  kendaraan secara bertahap hingga berhenti secara sendirinya. 
  4. Gunakan A/C dengan Bijak
    Penyejuk udara dapat meningkatkan konsumsi BBM kendaraan sebanyak 20%. Untuk menghindari hal ini, turunkan jendela dan matikan A/C. Gunakan sistem ventilasi dan biarkan semilir angin masuk. Jika Anda tinggal di negara tropis yang dengan cuaca panas. Jangan khawatir, Anda masih dapat meminimalkan BBM dengan membuka jendela di kursi belakang dan menggunakan opsi resirkulasi pada A/C untuk meminimalkan dampaknya penggunaan BBM yang berlebih. 

 

Terakhir, untuk menjaga efisiensi BBM kendaraan pastikan untuk melakukan servis berkala. Jika mobil tidak dirawat dengan baik, karat dan korosi akan mudah menumpuk di antara mesin dan suku cadang.  

 

Itulah mengapa penting untuk memilih BBM yang dirancang khusus untuk menjaga performa kendaraan Anda.Pertahankan performa kendaraan Anda dengan menggunakan BP Ultimate yang dapat melindungi mesin dari kotoran yang menumpuk. BP Ultimate akan memaksimalkan performa mesin kendaraan Anda secara optimal, cocok untuk lalu lintas kota!

 

Segera kunjungi SPBU bp terdekat di link ini:

https://www.bp.com/id_id/indonesia/home/produk-dan-layanan/spbu/lokasi-bp.html